Rabu, 28 Juli 2010

Retur Insentif Penilik Tahun 2010

Banyaknya data Penilik yang tidak cocok dengan buku tabungan menyebabkan dananya retur.

Penyebab dananya tidak cair, dikarenakan adanya kesalahan pada data diantaranya: tidak sesuai nama di data dengan nama yang ada di buku tabungan, salah no rekening, rekening pasif, rekening tidak aktif.

Untuk memproses ulang harus mengirimkan fotocopy rekening tabungan ke Dit. PTK-PNF Gd. D Lt. 13 Kemendiknas Jl. Jend. Sudirman Pintu 1 Senayan Jakarta. atau fax. 021-57974118 (cantumkan no. HP).

Nama-nama penilik yang sudah di proses bisa di download di index pustaka. Yang sudah di proses insentif Penilik pada bulan April sebanyak 1227 orang dan pada bulan Juni sebanyak 2457 orang.

Bagi nama yang belum ada kemungkinan tidak lengkapnya data yang dikirim yaitu: SK pertama menjadi Penilik, Foto copy rekening, foto copy KTP. Rencana pencairan berikutnya pada akhir bulan Agustus 2010.

sumber:jugaguru.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar